Berita

Bantu UMKM, BGR Logistics Kembangkan Aplikasi Pangan

0

Kerjha — PT Bhanda Ghara Reksa (Persero) atau BGR Logistics mengembangkan aplikasi pangan untuk membantu usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam menghadapi dampak pandemi Covid-19.

Melalui pemanfaatan platform digital yang dikembangkan bersama HARA Technology ini, nantinya para pelaku UMKM, termasuk warung tradisional, akan tetap bisa menjalankan usaha tanpa harus melakukan kontak fisik.

Komitmen kerja sama BGR Logistics dan HARA Technology ini diteken akhir pekan lalu. “Dengan ditandatanganinya kerja sama ini, BGR Logistics berharap agar pendataan, verifikasi, dan registrasi warung dan UMKM ke platform digital dapat dipercepat,” ujar Direktur Pengembangan Usaha & Sistem Informasi BGR Logistics Tri Wahyundo Hariyatno melalui rilis media.

Dengan memanfaatkan teknologi digital, ungkap Tri, selain menjadi solusi bagi keberlangsungan usaha di tengah pandemi, juga untuk memperluas peluang UMKM dalam mengembangkan pasar.

Sementara itu Direktur Utama HARA Technology Regi Wahyu menyampaikan apresiasi kepada BGR Logistics yang telah membantu UMKM dalam pemulihan perekonomian nasional.

Melalui kerja sama ini, Regi menegaskan, siap mendukung gerakan #BelanjadiWarungTetangga yang digagas Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop-UKM).

Untuk diketahui, BGR Logistics merupakan BUMN penyedia jasa logistik yang memiliki layanan logistik terintegrasi, mulai dari logistics solution, integrated logistics solution & supply chain, dan waste integrated solution.

Sebagai BUMN yang berdiri sejak 11 April 1977, BGR Logistics telah bertransformasi menjadi perusahaan logistik digital sesuai  dengan taglinenya Beyond Digital Logistics Company. (PUT)

Tulisan Terkait

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *