Headline

FIM, Dorna dan ITDC Sepakat Benahi Track Sirkuit Mandalika

0

Kerjha ― Usai berakhirnya tes pramusim MotoGP, PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero) atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), dan Mandalika Grand Prix Association (MGPA) yang menjadi bagian dari ITDC Group, kini berfokus mempersiapkan MotoGP Indonesia 2022.

ITDC, BUMN pengembang The Mandalika, akan melakukan pembenahan antara lain di sisi sirkuit, fasilitas pendukung, akomodasi, dan teknis penyelenggaraan.

Pembenahan dan penyempurnaan juga akan dilakukan di main track untuk memastikan kondisi lintasan sesuai standar keamanan yang ditetapkan Federation Internationale de Motocyclisme (FIM).

Untuk memastikan kondisi lintasan dalam kondisi bersih saat race pada Maret mendatang, ITDC pun akan melakukan pembersihan menggunakan kendaraan pembersih “Track Jet Truck”.

Kendaraan ini memiliki penyemprot air bertekanan tinggi dilengkapi rotating brush untuk memasuki lintasan dan membersihkan area-area tertentu, dibantu dengan kru maintenance.

FIM, yang mengawasi homologasi track, juga terus berkomunikasi dengan ITDC untuk memastikan pembenahan yang diperlukan. Pembenahan ini akan dilaksanakan minimal tujuh hari sebelum dimulainya Pertamina Grand Prix of Indonesia.

ITDC sebagai pemilik sirkuit telah menyetujui penilaian dan permintaan FIM, sebagai wujud dukungan dan komitmen yang tinggi bagi olahraga ini. Semua pihak telah bereaksi dengan cepat dan langsung bekerja melakukan pembenahan, termasuk pelapisan ulang sebagian lintasan.

Pelapisan ulang sirkuit akan dilakukan mulai bagian sebelum tikungan 17 sampai setelah tikungan 5. Sirkuit juga akan siap untuk menggelar Grand Prix dengan menggunakan teknologi kelas dunia untuk memastikan seluruh permukaan lintasan memenuhi standar MotoGP™.

FIM dan Dorna mengucapkan terima kasih atas dukungan luar biasa dan reaksi cepat ITDC, serta meyakinkan penggemar di Indonesia bahwa Pertamina Grand Prix of Indonesia 2022 akan berlangsung pada tanggal yang direncanakan.

Dua organisasi ini meyakinkan, MotoGP™ yang dinanti-nanti akan hadir di Lombok, Nusa Tenggara Barat. (PUT)

Tulisan Terkait

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *