Headline

Bank Mandiri Siap Groundbreaking di IKN

0

Kerjha — Bank Mandiri akan melakukan groundbreaking pembangunan kantor di Ibu Kota Nusantara (IKN) Nusantara, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, minggu ini. Masuk dalam kategori proyek pusat layanan perbankan IKN, Bank BNI, Bank BRI, dan Bank Kaltimtara, dipastikan juga akan melakukan langkah serupa di kawasan tersebut.

Kepala Satuan Tugas Pelaksanaan Pembangunan IKN Nusantara Danis H. Sumadilaga mengatakan, groundbreaking tahap kelima ini akan digelar pada Kamis, 29 Februari dan Jumat 1 Maret 2024.

“Groundbreaking pusat layanan perbankan IKN akan hadir empat bank yang membangun, yaitu Bank Mandiri, Bank BNI, Bank BRI, dan Bank Kaltimtara, sebagai tuan rumah dari Ibu Kota Nusantara,” ujar Agung, Selasa (27/2).

Hingga saat ini groundbreaking di IKN sudah berlangsung empat tahap, sejak Oktober 2023 hingga Januari 2024.

Melalui groundbreaking tahap kelima, pembangunan pusat pelayanan perbankan di kawasan inti dilakukan untuk mendukung aktivitas keuangan di IKN sebagai sektor utama bersama sektor smart city dan telekomunikasi.

Sebelumnya, Wakil Direktur Utama Bank Mandiri Alexandra Askandar mengatakan, pihaknya siap menghadirkan layanan perbankan yang komprehensif, berkualitas dan terpercaya di IKN.

“Sebagai salah satu bank BUMN, tentunya kami siap hadir mendukung seluruh aspirasi yang ingin diwujudkan di IKN,” ujar Alexandra Askandar, belum lama ini.

Ia memastikan, hadirnya Bank Mandiri di IKN akan semakin mendukung layanan perbankan di kawasan yang dibangun dengan konsep kota pintar masa depan berbasis alam.

Untuk diketahui, hingga Desember 2023, jaringan Bank Mandiri telah tersebar di seluruh Indonesia yang meliputi 2.243 kantor cabang, termasuk cabang digital (smart branch), dan 2.301 kantor mikro (unit dan kios mikro).

Layanan distribusi Bank Mandiri juga dilengkapi dengan 13.028 unit ATM yang terhubung dalam jaringan ATM Link, ATM Bersama, ATM Prima dan Visa/Plus, Electronic Data Capture (EDC) serta jaringan e-banking yang meliputi New Livin’ by Mandiri, SMS Banking dan Call Center 14000. (*)

Tulisan Terkait

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *