Headline

Menyiapkan Papua sebagai Provinsi Olahraga

0

Kerjha ― Pemerintah mempersiapkan Papua sebagai provinsi olahraga. Menurut
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali, hal tersebut salah satunya didasarkan atas hasil penelitian Universitas Cendrawasih (Uncen) yang menyebutkan PON yang digelar di sana, turut meningkatkan rasa nasionalisme orang Papua.

“Salah satu hal yang menarik adalah bagaimana kita mendorong lagi Papua sebagai provinsi olahraga. Sedang kita persiapkan itu karena memang dari hasil penelitian yang dikerjakan teman-teman di Uncen (Universitas Cendrawasih) itu dampak dari pelaksanaan PON terhadap meningkatkan rasa nasionalisme orang Papua,” ujar Zainudin Amali usai bertemu Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (1/11).

Sekadar mengingatkan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meluncurkan Papua Football Academy (PFA) di Kabupaten Jayapura, 31 Agustus 2022 lalu.
Terbentuknya akademi tersebut, disebutkan Jokowi adalah untuk melahirkan talenta-talenta berbakat baru dari Tanah Papua yang dikenal telah melahirkan banyak pesepak bola kondang.

PFA merupakan sekolah bagi putra Papua dengan rentang usia 14-15 tahun, untuk mengasah bakat dalam bidang olahraga khususnya sepak bola. Menurut Jokowi, dalam akademi tersebut, anak-anak akan dilatih tentang kedisiplinan dengan latihan rutin yang didampingi oleh para pelatih bereputasi baik.

Dalam pertemuannya dengan Presiden Jokowi, Zainudin Amali juga mengungkapkan telah melaporkan rencana Kongres Luar Biasa (KLB) yang akan digelar Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) dalam waktu dekat. Ia menegaskan pemerintah tidak akan ikut campur dan melakukan intervensi terhadap KLB yang digelar PSSI.

“Pemerintah dalam posisi tidak ikut campur, apalagi intervensi dalam pelaksanaan KLB yang sudah diputuskan oleh PSSI karena itu menjadi ranah PSSI. Silakan dilaksanakan sesuai dengan apa yang telah mereka putuskan,” ucap Menpora.

Menpora juga melaporkan kepada Presiden Jokowi terkait kesiapan Indonesia sebagai tuan rumah penyelenggaraan Piala Dunia U-20. Menurutnya, Presiden Jokowi ingin memastikan kesiapan tempat-tempat yang akan digunakan dalam Piala Dunia U-20.

“Pak Presiden menanyakan tentang kesiapan venue-venue yang sebentar lagi akan direnovasi karena FIFA mau supaya semua venue utama maupun lapangan-lapangan latihan itu harus direnovasi diperbaiki tetapi tidak mayor dan itu minor saja,” ujarnya. (PUT)

Tulisan Terkait

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *