Headline

Toleransi di Kedalaman Perut Bumi Papua

0

Kerjha ― Mengunjungi rumah ibadah memang kerap dilakukan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Namun menyambangi rumah ibadah yang berada di kedalaman perut bumi, tentu membawa kesan tersendiri  bagi Presiden Jokowi.

Inilah yang dirasakan Presiden bersama Ibu Negara Iriana saat berada pertambangan bawah tanah milik PT Freeport Indonesia (PTFI) di Distrik Tembagapura, Kabupaten Mimika, Papua, Kamis (1/9).

Dalam kunjungannya tersebut, Jokowi meninjau Deep Mill Level Zone (DMLZ) Underground, di mana terdapat Masjid Al Baabul Munawwar dan Gereja Oikumene Soteria yang berada 1.760 meter di bawah tanah kawasan tambang milik PT Freeport Indonesia.

Dikutip dari keterangan tertulis Sekretariat Presiden, Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana mengagumi rumah ibadah yang bukan saja unik, namun juga mencerminkan sebuah toleransi yang sangat tinggi.

Usai mampir di sana, Presiden Jokowi bersama rombongan pun melanjutkan perjalanan menuju Grasberg Block Cave (GBC) Underground untuk melihat langsung pertambangan bawah tanah.

Di kedalaman perut bumi Papua itu, Jokowi melihat langsung kegiatan penambangan bawah tanah PT Freeport Indonesia. Untuk menuju lokasi itu, Jokowi bersama rombongan menaiki elevator shaft yang bisa menampung 300 orang, lalu berganti kereta khusus sejauh 400 meter.

Turun dari kereta, kemudian ia berjalan kaki menuju GBC Unloading Station. Di lokasi inilah Jokowi menyaksikan proses bongkar muat hasil tambang dari kereta listrik tanpa awak. (MET)

Tulisan Terkait

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *